Breaking News

Selain Menghasilkan Padi Yang Berkualitas, kini Kabupaten Karawang Menanam Bawang Merah

 


Karawang, beritaekspos.com -  Selain menghasilkan padi yang berkualitas, kini Kabupaten Karawang menanam bawang merah

di Kecamatan Jatisari. Pasalnya, hasil bawang merah Karawang tidak kalah kualitasnya dari Kabupaten lain.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Karawang, H. Kadarisman mengatakan, bawang merah Karawang berkualitas.
.
"Biasanya kan Bawang merah itu di datangkan dari luar daerah, kita sekarang sudah mencoba mengembangkan penanaman bawang merah dan hasilnya cukup untung," kata Kadarisman, Senin (9/11/2020).
.
Ia bercerita mulanya penanam bawang merah di Jatisari. Berawal dari uji coba dari PPL Jatisari menanam bawang merah dengan lahan seadanya. Hasil panen bawang itu cukup menguntungkan, sehingga   disampaikan ke petani penanaman bawang merah di Karawang cocok. Alhasil masyarakat mencoba menanam bawang merah sampai sekarang pengembangan sampai 20 hektar.
.
"Pembinaan kita dari PPL Jatisari, kemudian ada bimbingan dari luar daerah mengenai teknik cocok tanam bawang merah. Alhamdulillah, hasilnya terus berkembang pesat," pungkasnya. 

(dis)

BACA JUGA BERITA LAINNYA