PARTAI NASDEM KOTA SUKABUMI MENGGELAR RAKERDA DI WISMA KENANGA.
SUKABUMI, beritaekspos.com -
Dewan pimpinan daerah, (DPD) Partai Nasional Demokrat, (Nasdem) Kota Sukabumi menggelar rapat kerja Daerah di wisma kenanga jalan selabintana, Kota Sukabumi,sabtu,(27/3/2021)
Hadir dalam acara Rakerda Partai Nasdem tersebut, Ketua,DPW Jabar,Saan Mustofa, Ketua DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi, DR.H.Mulyono, anggota DPRD Fraksi partai Nasdem, dan jajaran pengurus DPD Partai Nasdem, sayap partai Nasdem, garda pemuda,serta garda Wanita Nasdem.
Ketua DPW Partai Nasdem Jabar, Saan Mustofa,dalam paparanya mengatakan, di acara Rakerda Partai Nasdem kita sekarang Sudah menyiapkan melakukan rekrutmen, untuk Caleg DPR RI,dan sudah muncul beberapa nama,malahan sudah ada yang mendaptar H,Aep jaki, beliau adalah salah satu tokoh di Sukabumi.
Selain H.Aep Jaki masih ada nama yang dari selebriti, insyaallah beberapa bulan kedepan bakal calon DPR RI dari Dapil Kota dan Kabupaten Sukabumi kita akan muncul kan, ungkapnya.
57 Pengurus Kecamatan kota dan Kabupaten Sukabumi Struktur nya sudah terbentuk, semuanyadan sekarang sedang konsetrasi persipan bakal calon DPR RI,dan kita punya program asuransi KTA elektronik partai Nasdem, "sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan Terhadap mereka yang mau bergabung jadi pengurus Partai Nasdem,dan kita juga sudah persiapkan 11 ribu asuransi untuk wilayah Jawa barat", serta asuransi ini kita kerja sama dengan Bank BRI, katanya.
Menurut Ketua DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi terkait asuransi dan KTA elektronik pihaknya menargetkan sebanyak 1815 KTA dan Untuk perkelurahanya itu Sebanyak 55 KTA.
"Jadi kondisi hari ini kita sudah mendapatkan 2400 sekian lah. Tapi ada dari 55 KTA ternyata masih ada yang kurang di 16 Kelurahan. tidak semuanya rata dan belum mendapatkan asuransi KTA elektronik dan kegunaan dari asuransi tersebut diperuntukkan untuk biaya rawat inap dan biaya kematian, pungkasnya.
OIS