Pesantren Kilat Remaja Masjid Bantarjati, Akhiri Dengan Tabligh Akbar dan Santunan Anak Yatim
GARUT, beritaekspos.com -
Pelaksanaan penutupan pesantren kilat Ramadhan 1442 H/2021 M yang diselenggarakan pihak panitia, diakhiri dengan cara tabligh Akbar dan santunan anak-anak yatim dan dhuafa, bertempat di masjid Al-Jihad Kampung Bantarjati RW.08 Desa Bagendit Kecamatan Banyuresmi Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat, Kamis, 06/05/2021.
Ketua pelaksana Hadi mulyana merupakan (Alumni SMK Wikrama 1 Garut), menyampaikan dalam acara Tabligh Akbar kami mengangkat tema kokohkan diri, tingkatkan iman raih ketaqwaan supaya para santri pesantren ramadhan kampung Bantarjati dapat mengkokohkan diri meskipun ditengah pandemi Covid-19 ungkapnya.
Walaupun demikian tetap kita juga wajib meningkatkan keimanan di bulan yang penuh berkah ini, selain itu saat pelaksanaan pesantren kilat untuk terselenggaranya acara ini, kami tetap mematuhi protokol Kesehatan supaya para santri tetap menerapkan 3 M yang sesuai dengan anjuran Pemerintah, ujarnya
Sementara sebagai pengisi tausiyah Ustadz Ghibthi Fahton Alhambali menjelaskan, upaya dalam meraih ketaqwaan, khususnya sebagai finish dalam riyadhah imaniyah (latihan-latihan dalam mempertebal iman) di Bulan Ramadhan adalah dengan terus memperhatikan hak-hak Allah dalam bermuamalah (kehidupan pada umumnya), ibadah sosial, dan ketundukan kepada Allah dalam beribadah, imbuhnya
Selajutnya Saya berharap bagi kaula muda agar tetap konsisten dalam membangun lingkungan religius, melalui aktifitas-aktifitas masjid serta madrasah, begitupun orang tua yang terus turut serta dalam mensupport kegiatan tersebut, sehingga terwujudnya baldatun thayyibatun wa rabbun ghafuur (Negeri atau lingkungan yang baik dan senantiasa dalam ampunan Allah SWT).
Dengan progress yang telah dilaksanakan selain ceramah, dilaksanakan juga santunan untuk kaum dhu'afa dan yatim akan senantiasa turut dalam jalur yang dibentuk oleh lingkungan, sehingga upaya dalam memenuhi kebutuhan hidup akan senantiasa masuk dalam program pendistribusian infaq dan shadaqah dari para aghniya (donatur), tuturnya.
Salah satu pembimbing pesantren kilat Tahfiz Qur'an Ustad Irfan Alamsyah Akbar, S.Pd, menyampaikan harapan Asatidz terhadap anak-anak tahfidz (khusus para santri Saung Tahfidz Quran Bantarjati yang mengikuti kegiatan Pesram di Al-Jihad) yaitu menjadikan generasi penerus untuk senantiasa bersahabat dengan Al-Quran, ucapanya
Menurutnya prestasi yang barusan anak-anak raih dengan berbagai penilaian dan juara hanyalah awal untuk melangkah lebih baik lagi dalam hafalan Al-Qurannya. Harapan terakhir Mudah-mudahan mereka menjadi para penghafal Al-Quran yang Istiqomah dan dapat mengajarkannya kepada yang lain. Sebagaimana sabda Nabi Saw "Sebaik-baiknya diantara kalian yaitu orang yang belajar Al-Quran dan mengajarkannya" (HR. Mutaffaqun Alaihi), tutupnya.
Sementara pengurus Gebur (gerakan seribu rupiah) Kordinator wilayah Kabupaten Garut Kisti Kholillah, S.Pd mengucapkan Alhamdulillah dengan adanya Gebur kegiatan di kampung Bantarjati sangat terbantu, karena selain dukungan materi, motivasi dan semangat pun mereka berikan demi memajukan kampung halaman tercinta, ungkapnya.
Lanjut Kisti, setiap kegiatan pesantren kilat yang diadakan setiap setahun sekali di bulan Suci Ramadhan Gebur yang ada di Jakarta, selalu terdepan mendukung penuh kapada regenerasi muda yang terus ingin memajukan di Kampung Bantarjati, ujarnya.
Alhamdulillah dana yang disalurkan tahun ini, diprioritaskan untuk anak yatim dan ibu jompo beserta Assatid Madrasah Al-jihad dengan jumlah 73 orang dengan anggaran yang di dapat sebesar Rp 6.330.000 (Enam juta tiga ratus tiga puluh ribu rupiah), imbuhnya
Selain Gebur sumber dana yang didapat itu ada dari Bapak Mamad Safei, dan keluarga besar Ibu Nining dan masih banyak donatur yang lainnya yang ikut berpartisipasi dalam acara ini. Kami mewakili pantia Pesantren kilat Ramadhan, mengucapkan banyak Terima kasih kepada semua pihak yang ikut membantu, pungkasnya.
(Beni).