Breaking News

Pengelola Teknis Parkir Kota Sukabumi bagikan Rompi Dan Topi Kepada Juru Parkir




SUKABUMI, beritaekspos.com -
Dinas Perhubungan Kota Sukabumi membagikan atribut rompi kepada  300 juru parkir yang ada di Kota Sukabumi bertempat diKantor Dinas Perhubungan Kota Sukabumi kamis ( 11/11/2021).

 Atribut yang dibagikan sedianya akan dikenakan oleh para juru parkir, saat menjalankan tugasnya,ucap Kepala Unit Pengelola Teknis Parkir Pada Dinas Perhubungan Kota Sukabumi Rudi Hartono.

Bahwa Hari ini pihaknya telah membagikan  atribut kepada 300  juru parkir, dan kami pihaknya mengakui karena sudah  2 tahun mereka belum mendapatkan atribut tersebut," bebernya kepada berita ekspos.com.


"Kami memohon maaf pada juru parkir karena sudah 2 tahun ini pengadaan untuk atribut parkir tidak ada ,karena dengan adanya pandemi covid 19, dan baru tahun  2021 ini di perubahan, baru mendapatkan anggaran buat atribut parkir sebesar Rp.30 juta, makanya kemarin nilai segitu di siasati agar alokasi  atribut rompi dan juga  topi tercukupi".

Sementara itu  seiring adanya rencana Pemerintah Kota Sukabumi yang akan mengclearkan zona parkir di pedestrian  Jalan A. Yani tepatnya di Bucheri hingga simpang robinson pihaknya mengakui bahwa ada sekitar 48 juru parkir yang bertugas  dilokasi tersebut.

"Untuk ke depan nya paling saya akan mengalokasikan atau menyelipkan   mereka - mereka para juru parkir di titik-titik yang masih,  di izinkan untuk parkir, seperti di sekitaran mas ayu ke sebelah timur kita akan selipkan beberapa orang di situ buat nambah-nambah,"imbuhnya.

Tidak hanya di sekitaran mas ayu, titik lainya yakni di jalan mayawati juga saya  akan selipkan, seperti depan kapitol,toko seribu juga akan saya selipkan beberapa orang untuk mengurangi beban mereka dari pada mereka tidak di pekerjakan.


"Saya sih berharap untuk ke depan nya , mereka dapat bekerja lagi, karena mereka ini bukan satu hari dua hari dia memarkirkan kendaraan,sebagia juru parkir ,hampir puluhan tahun mereka mengabdi kepada Pemda sebagai juru parkir,"harapnya.

 (Ronald A)
BACA JUGA BERITA LAINNYA