Breaking News

*Dedy Sambudi Resmi Dilantik , Plt Bupati : Alhamdulillah Kuansing Punya Sekda Defenitif*




KUANSING, beritaekspos.com - 
Dedy Sambudi resmi dilantik oleh Plt Bupati Kuansing H. Suhardiman Amby, MM. Giat ini berlangsung di pendopo rumah dinas bupati (23/1/22).

Sebelum dilantik jadi Sekda Kuansing, Dedy Sambudi yang lolos asesmen jabatan sekda di pemkab Kuansing itu merupakan Kepala Badan Pelaksana Penanggulangan Bencana Daerah (BPPBD) Kabupaten Kampar.

Turut hadir dalam pelantikan tersebut forkopimda Kuansing diantaranya Kapolres, Kajari, Kepala Pengadilan Negeri, Dandim,Wakil Ketua 1 DPRD Kuansing dan Forkopimpda Kampar diantaranya Kapolres, Kajari, Dandim, Ketua DPRD Kampar serta kepada dinas di lingkup Pemda Kuansing dan Anggota DPRD Kuansing.

Plt Bupati Kuansing dalam sambutannya menyampaikan Alhamdulillah akhirnya Kuansing punya sekda defenitif setelah sekian lama dijabat oleh Pj. Dan ini perlu dukungan semua pihak. 

"Penetapan Dedy Sambudy sudah melalui proses seleksi dan tahapan yang sesuai dengan peraturan yang beraku. Mari kita doakan agar Sekda kita yang baru dilantik ini agar diberikan kesehatan dan dimudahkan dalam menjalankan tugas demi terwujudnya kuansing yang bermarwah",Ujarnya. 

Tambahnya Kuansing mesti terus berbenah, pelantikan Sekda ini merupakan bagian dari ikhtiar kita untuk mewujudkan Kuansing bermarwah. Dan ini tentu tidak mudah namun bila didukung oleh seluruh masyarakat Kuansing pasti akan lebih ringan tugas kita.

"Saya minta kepada sekda agar  cepat beradaptasi dan bisa segera konsolidasi internal sehingga pelan - pelan persoalan yang selama ini ada bisa segera teratasi", Kata Datuk Panglimo Dalam ini.

Lebih lanjut Suhardiman menyampaikan kepada seluruh asn yang hadir hari ini, dengan dilantiknya sekda yang baru tentu kita berharap agar bisa lebih memacu semangat bekerja. Semoga ini menjadi spirit baru untuk Kuansing lebih bermarwah.

(red)

BACA JUGA BERITA LAINNYA