SDN 1 Bagendit Sukseskan Vaksinisasi Covid-19
GARUT, beritaekspos.com -
Pelaksanaan Vaksinasi Covid- 19 untuk siswa SD Usia (6 -11) Tahun bertempat di SD N 1 Bagendit Kampung Bantarjati RT.03/08 Desa Bagendit Kecamatan Banyuresmi Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat. Selasa, 04/01/2022
Dalam pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Covid-19 tersebut dimulai sejak pukul 09.00 Wb hingga selesai, dihadiri Babinsa Desa Bagandit Sertu Mahpudin, Kepala Sekolah SD 1 Negeri Hasim, S.Pd,
Dihadiri pula oleh para tenaga didik; Neng Evi Febrianty, S.Pd, Nuraeni, S.Pd, Yuliastari Rahayu, S.Pd.i, Tittin Suhartini, S.Pd.i, Anita Cinta Resmi, S.Pd, dan Fitriani, S.Pd.
Sementara untuk tim tenaga kesehatan dari UPT Puskesmas Bagendit Kecamatan Banyuresmi; dr. Teffy Prima, Reni Siswanti, Amd Keb, Dian Candra, S.KM, dan Fina Julia Hasim, Amd Keb.
Salah seorang Guru SD N 1 Bagendit Fitriyani, S.Pd, menjelaskan terkait suksesi vaksinasi yang dilaksanakan untuk pertama kali hari ini, baru mencapai 85 siswa, dari jumlah sasaran 160 siswa. Ungkapnya
Alhamdulillah sejauh ini baik siswa maupun orang tua cukup baik meskipun belum mencapai target, karena kondisi hari ini masih libur. Kedepan Insyaallah diharapakan dapat mencapai 100%, karena vaksinisasi untuk para siswa, ini sudah menjadi sarat agar bisa belajar Tatap muka. Ujarnya
Ditambahkan pula oleh Neng Evi Febrianty, S.Pd menuturkan, "Vaksinisasi untuk siswa SD, telah menjadi syarat satuan pendidikan untuk bisa belajar tatap muka, karena satuan pendidikan yang terbukti melanggar protokol kesehatan diberikan sanksi administratif dan dibina oleh satgas penanganan covid 19 atau tim pembina UKS". Tandasnya
Dalam kesempatan yang sama disampaikan oleh tim tenaga kesehatan PKM Puskesmas Bagendit dr. Teffy Prima mengatakan vaksinisasi untuk tingkat anak SD, sekarang kita baru dua hari melaksanakan vaksinisasi Covid-19.
Menurutnya sampai saat ini pelaksanaan vaksinisasi masih lancar, tetapi ada beberapa orang tua yang belum setuju tentang vaksinasi, kedepan Saya berharap bisa semuanya divaksin, karena tujuan vaksin itu sendiri untuk usia (6-11) Tahun sama seperti halnya dengan orang dewasa, untuk melindungi kita dari penyebaran virus Covid-19. Pungkasnya
(Beni)
BACA JUGA BERITA LAINNYA
SDN 1 Bagendit Sukseskan Vaksinisasi Covid-19
Reviewed by beritaekspos.com
on
Januari 04, 2022
Rating: 5