Babinsa Desa Cimanggu Anggota Koramil 0708 Cikembar Hadiri Pengajian Rutin
SUKABUMI, beritaekspos.com -
Babinsa Koramil 0708 Kodim 0607 Kota Sukabumi, Sertu Uun MA, Hadiri kegiatan syahriahan Majelis Ulma Indonesia (MUI) Kecamatan Cikembar yang di gelar di masjid Almuhajirin desa Cimanggu Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi, Rabu (02/02/2022).
"Kegiatan syahriahan selain dihadiri Babinsa, hadir pula Babinkamtibmas, Forkopimcam, kepala desa, jajaran perangkat lembaga desa, Dan tokoh masyarakat.
Sertu Uun MA kepada berita ekspos. Com mengatakan, Hari ini saya menghadiri kegiatan syahriahan yang di adakan MUI Kecamatan di masjid almuhajirin di desa binaan Koramil 0708 Cikembar Kodim 0607 Kota Sukabumi.
Syahriahan merupakan kegiatan pengajian bulanan yang diadakan oleh MUI kecamatan dan Pemerintah Desa pemerintah desa Cimanggu , kegiatan ini sudah berjalan sejak lama, kegiatan syahriahan ini dilaksanakan di setiap DKM yang ada di desa Cimanggu,"Kata Sertu Uun.
"Kegiatan syahriahan tersebut sudah berjalan sejak lama dan rutin dilaksanakan. Dan kali ini di masjid almuhajirin. Yang mana antusias masyarakat juga cukup baik dalam pengajian ini.
"Kami Babinsa tentunya selalu berharap kegiatan keagamaan ini harus senantiasa dilaksanakan di setiap DKM. Dalam rangka mewujudkan masyarakat yang religius Dan Qurani," Pungkasnya.
ADE