Breaking News

Ketua 234 SC Propinsi Jabar William Salim Ikut Ramaikan Jalan Santai Di Taman Cikondang




SUKABUMI, beritaekspos.com -  
Jalan santai bersama William Salim dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI  ke 77. Pulih Lebih Cepat Bangkit  Lebih Kuat bertempat taman Cikondang  Kecamatan Citamiang Sabtu (27/08/2022).


Wiliam Salim  Ketua 234 SC, Propinsi Jabar mengatakan, dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI ke 77,Khususnya  di kecamatan citamiang, kami mengadakan acara jalan santai dengan jarak tempuh antara 3-4 km, mulai  dari anak kecil dari ibu-ibu, bapak-bapak, pemuda-pemudi yang terpenting semua elemen masyarakat yang ada di kota sukabumi,"ucapnya kepada beritaekspos.com.

 "Menurut nya kita sesama warga kota sukabumi harus mewujudkan dan meng implementasikan pancasila sila ketiga dengan mengadakan jalan santai ini.

 Lanjut dia, Tujuan dengan di adakan nya jl santai ini agar masyarakat sukabumi guyub bersatu, adapun kalau ada masalah apa -apa kita bisa tabayun untuk menjaga kota sukabumi tercinta agar kedepannya depan nya semakin lebih baik.

Dijelaskannya menurut William Salim, agar saya ke depan bisa lebih bermanfaat buat masyarakat terutama di kota sukabumi,  karena kita sadar betul bahwa, masih ada beberapa part di kota sukabumi ini yang perlu kita kerjasama, contohnya pemberantasan geng motor yang tidak henti  dan itu tidak bisa hanya di akomodir oleh pihak kepolisian, tapi kita sebagai pemuda harus bisa ikut serta untuk mengamankan terutama daerah kita sendiri yaitu kota Sukabumi," ucapnya.

"InsyaAllah  di setiap kecamatan akan diadakan, setiap tahunnya. dari acara jalan santai, ada beberapa penilaian kriteria, jalan santai seperti apa, contoh yang pertama kali finish, yang kedua yang dia semangat,  ada dokumentasi  dan nanti juga ada lomba -lomba anak kecil.


Di Tempat yang sama Firmansyah Raja Ketua 234 SC Kota Sukabumi  sekaligus  Ketua panitia jl santai menambahkan, dengan di adakan nya jl santai ini Tujuan nya untuk mendekatkan diri 234SC dengan warga masyarakat, karena organisasi 234 SC itu adalah organisasi yang independen yang lahir dari masyarakat dan kembali kepada masyarakat,"katanya.

Lebih Lanjut dia menambahkan Beruntung 234 SC mempunyai Ketua seperti Ketua Wiliam ,  beliau putra daerah, asli dari Sukabumi, sebelumnya beliau Ketua 234 SC di kota sukabumi dan kabupaten, dan Alhamdulillah beliau sekarang jadi ketua 234 SC propinsi  Jawa Barat.

Kalau rencana nya kedepan nanti akan ada kegiatan jl santai di setiap kecamatan dan selesai di 7 kecamatan ,kita bakal mengadakan gebyar Jl santai untuk warga masyarakat kota Sukabumi. 

" Ketua 234 SC , mempunyai teglen"Sukabumi sehat Indonesia Juara,"nah kita akan mengimplementasikan daripada teglen Wiliam Salim tersebut," tutupnya.

Jurnalis; Ronald A.

BACA JUGA BERITA LAINNYA