Breaking News

Camat Banyuresmi : Kunjungi Rumah Program Rutilahu, Terimakasih Bapak Bupati Garut




GARUT, beritaekspos.com -  
Camat Banyuresmi Dra. Hj. Eti Nurul Hayati, M.Si, mengunjungi tiga rumah porgaram Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) Bupati Garut , Bertempat di Kampung Cibunuang Rw. 09, Desa Bagendit, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat. Selasa, 13 Desember 2022 

Menurut Camat Banyuresmi Hj. Eti Nurul Hayati, M.Si., mengatakan dari hasil survei bersama Sekertaris Kecamatan, Kasi Trantib, Kepala Desa Bagendit, dan pengurus Rw 09, ketiga rumah miliki Gia Rahman, Hendar, Dede Maslahat, semua rumahnya sangat mengkhawatirkan sekali dan kalaulah ada angin besar ada hujan deras mungkin sudah ambruk. Ungkapanya.

"Saya sebagai Camat Banyuresmi mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati Garut atas bantuan program Rutilahu untuk Kecamatan Banyuresmi. Alhamdulillah mereka menyambut gembira sekali dengan adanya program Rutilahu yang akan diterima" Ujarnya 

Selain itu respon dari warga masyarakat dan kepanitiaan pembangunan yang terbentuk Alhamdulillah sangat antusias, sehingga di harapkan bisa memperlancar pembangunan Rultilahu yang akan dilaksanakan serentak pada 15 Desamber 2022.

Kami berharap, ketiga rumah yang nanti dibangun, mudah-mudahan berkah bagi kita semua. Jazakumullah khairan katsiran, sekali lagi Saya mengucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati Garut Bapak Rudy Gunawan SH, MH, MP. Atas perhatian untuk Kecamatan Banyuresmi. Pungkasnya

Ditempat yang sama salah satu penerima program Rutilahu Rohati (Istri Hendar) menyambut baik atas kedatangan dari rombongan Kecamatan Banyuresmi, serta mengucapkan terimakasih atas batuan Rultilahu yang diberikan kepadanya. Ucapnya

Sementara Kepala Desa Bagendit Endang Omardani SE menambahkan, mengucapkan terimakasih atas survei yang di pimpin ibu Camat secara langsung,  dengan adanya program Rultilahu dari Pak Bupati.

Dengan adanya program Rutilahu ini, Kami mendorong  program ini merupakan salah satu bentuk untuk kesejahteraan masyarakat yang ada di Desa Bagendit, karena rumah itu sangat penting sebagai tempat tinggal yang layak.

Maka dari itu namanya dana stimulan, di harapan pembangunan ini harus dibangun dengan swadaya dan gotong royongnya masyarakat, agar pembangunan bisa berjalan efektif dan efisien, kita bangun pemberdayaan masyarakat.

Secara teknis pengurus Rw dapat mengatur bagaimana anggaran stimulan ini bisa untuk menyelesaikan program Pemerintah Kabupaten Garut bisa diterima dan manfaatnya dapat di terima dengan baik olah masyarakat. Tandasnya 

Turut Hadir dalam kesempatan ini
Camat Banyuresmi Dra. Hj. Eti Nurul Hayati, M.Si, Sekmat Banyuresmi Ahmad R Budiman, S.IP, Kasi Trantib Ude Suherlan, Kepala Desa Bagendit Endang Omardani, SE. Ketua Rt.01, Oneng Masriah, Ketua Rt.02 Elia Wati, anggota Dasawisma Mulyani, Anisah Kailah Haplah, Roslaina, dan Linmas Rodiat.

Jurnalis : (Beni).

BACA JUGA BERITA LAINNYA