Ingatkan Cuaca Ekstrime, Babinsa Koramil 0607-08 Cikembar Komsos dengan Kepala Desa
SUKABUMI, beritaekspos.com -
Dalam rangka meningkatkan hubungan kerja yang baik di wilayah binaan. Babinsa Koramil 0607- 08/Cikembar Serka Apek Ramlan melaksanakan Komsos bersama Kepala Desa Bojongkembar Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi, pada Kamis (08/06/2023).
Serka Apek Ramlan mengatakan, Komsos yang dilakukan bersama Kepala Desa dalam rangka menjalin hubungan baik sekaligus membahas situasi dan kondisi wilayah binaan.
Dalam komsos kali ini, saya menyampaikan himbauan terkait kondisi cuaca ekstrime saat ini yang terkadang berubah-ubah panas dan hujan,"Kata Serka Apek Ramlan kepada Beritaekspos.com Kamis (08/06/2023).
Ia menyampaikan, Babinsa mempunyai tanggung jawab kepada semua Warga yang ada di Wilayah Binaan, dalam kondisi cuaca ekstrime seperti ini warga harus tetap menjaga kesehatan dengan menjaga lingkungan bersih.
Babinsa adalah ujung tombaknya di lapangan, maka kegiatan Komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa dapat diterima dan membawa banyak pengaruh positif bagi Masyarakat.
Mudah-mudahan dengan cara komsos yang rutin dilakukan Babinsa, bisa menjadikan motivasi bagi masyarakat agar mereka selalu menjaga kesehatan dengan tetap memperhatikan perubahan cuaca saat ini,"Pungkasnya. (d/O)