Jasa Raharja Garut Bersama Polres Garut, Tetapkan Titik KTL Guna Menurunkan Fatalitas Korban Lalu Lintas di Jalur Limbangan
GARUT, beritaekspos.com -
Penangung Jawab (PJ). Jasa Raharja Garut Susatria Sambasri S.Sos, gelar Survey jalur Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL), bertempat di titik black spot jalur jalan limbangan dari Rumah Makan tahu sumedang, Sari Kedele, sampai Alun-alun Limbangan sepanjang 4 KM. Rabu, 30 Agustus 2023.
"Dalam kesempatan tersebut turut hadir; Pj.Jasa Raharja Garut Susatria Sambasri S.Sos, Kasatlantas AKP Undang Syarif Hidayat, Kanitgakkum Iptu Priyo Sumbodo, KBO Polres Garut, Iptu Suarna, Kabid lalin Dishub Garut Ujang Koswara, Kepala Terminal Argo, Diskominfo, Satpol PP, dan PUPR Kab.Garut"
Penanggung Jawab (PJ). Jasa Raharja Garut Susatria Sambasri S.Sos, menjelaskan, survey jalur Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL) ini merupakan sebagai tindak lanjut dari rapat forum komunikasi lalu lintas Kabupaten Garut, secara bersama melibatkan semua pihak.
"Lanjut Susatria, KTL ini dilaksanakan berdasarkan data kecelakaan lalu lintas dari Polda Jabar IRSMS dan Jasa Raharja dikarenakan banyaknya korban kecelakaan lalu lintas, sehingga diharapkan dengan diadakanya KTL ini dapat menurunkan fatalitas korban kecelakaan lalu lintas," tandasnya.
Hal senada disampaikan Kasat Lantas Polres Garut, AKP Undang Syarif, mengungkapkan bahwa survei tersebut berkaitan dengan pengaturan Kawasan Tertib Lalulintas (KTL) di Jalan Nasional Jalur Limbangan.
"Berdasarkan hasil analisis dari Integrated Road Safety Management System (IRSMS) Sub Direktorat Penegakan Hukum Direktorat Lalulintas Polda Jawa Barat, mencatat bahwa jalur ini sering menjadi lokasi kecelakaan tingkat fatalitas yang tinggi yang menyebabkan sekitar 7 orang meninggal dunia," paparnya
Melalui KTL ini, diharapkan para pengguna jalan dapat lebih tertib dalam berlalu lintas, sehingga angka kecelakaan di kawasan ini dapat ditekan, dengan mengutamakan keselamatan jadikan keselamatan sebagai kebutuhan," tandasnya.
Langkah kedepan jalan pun nanti akan kita tata kembali lebih rapih lagi, termasuk kita akan ada pemasangan rambu-rambu lalulintas, karena ini jalurnya jalur nasional berarti kita bekerja sama dengan Kementerian Perhubungan, imbuhnya.
Kasat Lantas juga mengimbau masyarakat, untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan, tidak hanya di jalur KTL, namun juga di manapun mereka berada. Pungkasnya.
Jurnalis : (Beni)