Breaking News

Kapolsek Banyuresmi AKP. Rahcmat Hamdan, SH, Tetap Siaga Berikan Pengamanan




GARUT, beritaekspos.com -  
Jajaran Polsek Banyuresmi Polres Garut, berikan keamanan dan kenyamanan bagi peserta karnaval (arak-arakan) dari 15 Desa yang dimulai dari kelapa satu Desa Cipicung hingga depan Alfamart Desa Bagendit, untuk mendapatkan penilaian dari unsur Forkopimcam Kecamatan Banyuresmi. Kamis, 17 Agustus 2023.

Menurut Kapolsek Banyuresmi AKP. Rahcmat Hamdan SH, rangkaian kegiatan peringatan HUT RI ke-78, untuk tingkat Kecamatan Banyuresmi, Alhamdulillah pada hari ini sukses tanpa akses, ucapnya 

Berkat kolaborasi, partisipasi, semua pihak, baik dengan pihak Satpol PP Kecamatan Banyuresmi, Koramil Banyuresmi, dan juga para Kepala Desa, Alhamdulillah semua berjalan lancar dan untuk keamanan anggota juga selalu siaga.

Selanjutnya mulai hari ini kita mengantisipasi juga kegiatan-kegiatan lomba-lomba di masing-masing desa bagi yang mengadakan lomba-lomba dalam rangka memeriahkan kemerdekaan republik Indonesia ke-78. Pungkasnya

Jurnalis : (Beni).
BACA JUGA BERITA LAINNYA