Breaking News

HUT TNI KE 78 KODIM 0607/KOTA SUKABUMI GELAR BAZAR UMKM



SUKABUMI, beritaekspos.com - 
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (Hut) TNI Ke-78 , Komandan Kodim 0607/Kota Sukabumi Letkol Inf.Yudhi Hariyanto S.Hub.Int., membuka kegiatan Bazar UMKM, yang digelar di Lapangan Makodim 0607/Kota Sukabumi, Jalan RA. Kosasih, Sukaraja, Sukabumi, Rabu (27/9/2023).

Sebelum  acara Bazar UMKM dimulai seluruh Anggota dan persit Kodim 0607/ Kota Sukabumi mengikuti   Senam Kesegaran Jasmani  dilanjutkan jalan santai bersama.

Untuk merayakan Hari Jadi TNI yang ke-78 tahun,  Kodim 0607/Kota Sukabumi menggelar berbagai kegiatan sosial. Seperti pengobatan gratis, donor darah, pembagian sembako, dan  bazar UMKM.

Pada hari ini, Kodim 0607/Kota Sukabumi menggelar Bazar UMKM, yang bertujuan mempererat tali silaturahmi antara Pimpinan dengan Anggota, utamanya TNI dan masyarakat,” tutur Dandim.

Dandim menerangkan, dalam Bazar murah ini tersedia berbagai kebutuhan bahan pokok (Sembako). Kegiatan ini dapat terlaksana atas kerjasama pihaknya dengan  Yogya deptstore,toserba selamet,Pelaku UMKM, seluruh mitra, para pengusaha dan pemilik grosir serta seluruh elemen masyarakat.

Diadakannya Bazar murah ini merupakan bentuk perhatian TNI Kodim 0607/Kota Sukabumi kepada masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari ditengah lonjakan harga sejumlah bahan pangan.

”Untuk semua masyarakat yang membutuhan bahan kebutuhan pokok dengan harga dibawah harga pasar, ada disini. Kedepan, kita juga berharap produk-produk lokal akan lebih banyak lagi kita tampilkan, karena saat ini kita berupaya untuk menggalakan produksi lokal,”

Kami menyampaikan terima kasih kepada mitra kami UMKM, tamu undangan dan masyarakat yang ikut meramaikan kegiatan ini ,” pungkas Dandim.( Pendim0607).
BACA JUGA BERITA LAINNYA