Breaking News

Respon Cepat Disdamkar Garut Evakuasi Sarang Tawon, untuk Kenyamanan Masyarakat




GARUT, beritaekspos.com  - 
Komandan Regu II Hendra Rahadian evakuasi sarang tawon yang berada di pohon caringi berketinggian kurang lebih 12 Meter bertempat di Kampung Cibunuang Rt.01/09 Desa Bagendit Kecamatan Banyuresmi Kabupaten Garut. Senin, 16 Oktober 2023.

Menurut Danru II Hendra Rahadian, menjelaskan evakuasi sarang tawon merupakan tindak lanjut dari pelaporan Ketua Rw 09 yang melaporkan ke Damkar adanya sarang tawon yang berada di atas pohon, yang keberadaannya ± 1 bulan, dan membahayakan warga, sehingga ada korban yang pernah tersengat, ucapanya.


Dari hasil evakuasi sarang tawon Alhamdulillah telah selesai dalam keadaan kondusif dan team melakukan pengecekan peralatan untuk melanjutkan piket kesiap siagaan," ujarnya.

Dalam evakuasi tersebut pihak Pemadam kebakaran melibatkan empat anggota yang bertugas ott (operasi tangkap tawon) Tatang (driver), Nurhuda, Miftah, Ghilman.

Ditempat yang Ketua Rw 09 Beni Nugraha mengucapkan terimakasih atas respon cepat dan atensi untuk petugas pemadam kebakaran dalam mengevakuasi sarang tawon meski diwaktu malam yang berada di atas pohon beringin yang ada di dekat sumur tua yang sangat gelap.

Selain itu juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang ikut membantu dalam mengevakuasi sarang tawon yang dapat membahayakan dan menggangu warga, apalagi diwaktu malam hari tawon sering masuk kerumah warga. Pungkasnya

Jurnalis : (Beni)
BACA JUGA BERITA LAINNYA