Breaking News

Empat Nama Calon Walikota Kota Sukabumi yang Diusung DPP Partai Golkar Ini Dia Sosoknya!



SUKABUMI, beritaekspos.com - 
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golongan Karya (Golkar) sudah mengumumkan sejumlah tokoh yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Sukabumi tahun 2024 mendatang.

Sesuai Surat Keterangan (SK) yang dikeluarkan DPP Partai Golkar. Ada empat Nama kandidat untuk pencalonan Kepala Daerah di Kota Sukabumi. 

Keempat orang kandidat yang menerima mandat itu diantaranya, Ketua DPD Golkar Sri Widagdo, Sekretaris Hasen Candra, Bendahara Feri Sri Astrina dan Andri Setiawan Hamami, mantan Wakil wali Kota Sukabumi.

"Ya, sesuai SK yang kami terima ada empat kandidat termasuk saya. Tapi final nya nanti hari senin karena SK nya belum diambil, masih berada di DPP," kata Ketua DPD Partai Golkar Kota Sukabumi, Sri Widagdo kepada wartawan, Kamis (23/11/23). 

Meskipun begitu lanjut dia, informasi ini sudah mencuat ke publik, sambung dia, SK untuk Andri Setiawan Hamami tersebut saat ini belum jelas peruntukannya. Pasalnya, jika dicalonkan untuk maju di Pilkada Kota Sukabumi, Andri sampai saat ini belum tercatat sebagai Kader Partai Golkar Kota Sukabumi. 

"Ini yang perlu diluruskan, saat ini pak Andri Hamami belum tercatat sebagai kader kami. Tetapi SK yang diturunkan DPP itu sebagai Calon Wali Kota Sukabumi. Entah beliau tercatat di DPP atau seperti apa kita masih menunggu hasil akhirnya," ungkapnya.

Tak hanya itu sambung H Dado sapaan akrab, informasi yang berhasil didapat Andri Setiawan Hamami akan mencalonkan diri di Pilkada Kabupaten Sukabumi dan tidak jadi maju sebagai calon Anggota DPR RI dapil Sukabumi. Namun, untuk kepastian tersebut pihaknya masih menunggu arahan dari DPP. 

"Kita sempat komunikasi, katanya pak Andri akan maju di Pilkada Kabupaten Sukabumi tapi hal ini belum pasti. Politik itu kan dinamis kapan saja bisa berubah tinggal kita menunggu saja hasil dari DPP Partai Golkar" jelasnya

Namun dia pun sangat memastikan yang jelas saat ini, SK dari DPP yang sudah kuat untuk maju di Pilkada Kota Sukabumi. Diberikan ke tiga calon, diantaranya, dirinya yang saat ini menjabat Ketua DPD Golkar, Sekretaris Hasen Candra, dan Bendahara Feri Sri Astrina.

"Ketiga nama ini termasuk saya yang sudah jelas di rekomendasikan oleh DPP, namun demikian ini akan melewati lagi hasil seleksi dan nanti DPP yang akan memutuskan hasilnya, kita saat ini tinggal ikhtiar saja. Dengan satu tujuan untuk memajukan Kota Sukabumi," pungkasnya.

A/O

BACA JUGA BERITA LAINNYA