Warga Garut Minta Pelayanan BPJS Kesehatan, Ada Penambahan Loket Baru
GARUT, beritaekspos.com -
Pelayanan BPJS Kesehatan Kabupaten Garut dirasakan pengunjung ada keterlambatan waktu dalam pelayanan, baru pukul 14.00 WIB datang, sudah tidak bisa menerima no antrian. Sehingga besok pagi harus kekantor BPJS kembali, ungkap Budi R. Selasa, 21 November 2023.
Menurut Budi, keterlambatan pelayanan dikantor BPJS Kesehatan dikarenakan banyaknya masyarakat yang ingin memperbaiki, memperbaharui dan mendaftarkan diri sebagai anggota BPJS Kesehatan, yang hanya dilayani oleh dua loket atau 2 orang petugas pelayanan BPJS, imbuhnya.
"Kedepan diharapkan pelayanan BPJS Kesehatan agar menambah loket pelayanan, dengan tujuan agar warga masyarakat Garut dapat dilayani dengan efektif dan efisien oleh pihak pelayan publik," tandasnya sambil pulang.
Ditempat terpisah, dari pihak BPJS Kesehatan Hendi dengan singkat menjelaskan, terkait jumlah pelayanan BPJS kesehatan sudah ada ketentuan dan ketetapan dari kantor BPJS kesehatan pusat, kami disini hanya kantor cabang. Pungkasnya
Jurnalis : (Beni)
BACA JUGA BERITA LAINNYA
Warga Garut Minta Pelayanan BPJS Kesehatan, Ada Penambahan Loket Baru
Reviewed by beritaekspos.com
on
November 21, 2023
Rating: 5