Breaking News

Akibat di Guyur Hujan, Pondasi Tembok Rumah Warga di Desa Parakanlima Sukabumi Ambruk





SUKABUMI, beritaekspos.com - 
Hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kecamatan Cikembar pada Jumat malam, mengakibatkan pondasinya tembok rumah milik warga di Kampung Cilos RT 01/02 Desa Parakanlima Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Ambruk dan menimpa tembok rumah yang ada di depan nya. Jumat (05/01/24).

Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Sudarmat mengatakan, kejadian ambruknya pondasi tembok rumah di Kampung Cilos akibat Diguyur hujan cukup tinggi pada Jumat malam.

"Diketahui rumah tersebut milik Bpk Wandi (50), kejadian pada Jumat pagi sekira pukul 05,30 Wib."Kata Sudarmat kepada beritaekspos.com Jumat (05/01/24).

Kejadian ini, sambung Sudarmat, sudah kami koordinasikan kepada pihak pemerintah Desa Parakanlima dan Forkopimcam Kecamatan Cikembar.

Rumah dihuni satu Kepala Keluarga (KK) 4 jiwa, Tidak ada Korban Jiwa dalam Kejadian tersebut namun kerugian di taksir mencapai sekitar Rp 20 Juta Rupiah.

"Atas kejadian tersebut, kami sebagai P2BK menghimbau kepada warga untuk lebih waspada dan berhati-hati jika terjadi lagi hujan dengan intensitas tinggi dan seandainya ada kejadian segera melaporkannya kepada aparatur setempat,"Tuturnya.

Sementara itu Babinsa Koramil 0607-08/Cikembar Serda Eko Wahyudi menyampaikan, pada Jumat pagi kami mendapat laporan terkait adanya bencana di wilayah binaan.

"Setelah mendapat laporan kami langsung meluncur ke TKP untuk monitor dan melihat rumah yang terdampak bencana,"Ucap Serda Eko.

Setelah kami melihat langsung lokasinya, awal yang dilakukan yaitu Koordinasi dengan pemerintah desa, tokoh masyarakat dan yang lainnya.

"Upaya yang dilakukan pembersihan bekas material tembok yang ambruk,  kami bersama warga bergotong-royong membersihkan puing-puing longsoran yang menimpa tembok rumah lain nya,
"Jelasnya. (de).

BACA JUGA BERITA LAINNYA