Home
/
Sukabumi
/
Ciptakan Pemilu Damai di 2024, Panwaslucam Warungkiara Gelar Pembinaan Aparatur Pengawas Pemilu
Ciptakan Pemilu Damai di 2024, Panwaslucam Warungkiara Gelar Pembinaan Aparatur Pengawas Pemilu
SUKABUMI, beritaekspos.com -
Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwaslucam) Warungkiara menggelar pembinaan Aparatur Pengawas Pemilu. Yang berlangsung di Cafetaria Pondok Modern Assalam Putri, Desa Sukaharja, Kecamatan Warungkiara, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (31/01/24).
Kegiatan tersebut dihadiri Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Warungkiara sekaligus menjadi narasumber dalam pembinaan terhadap Aparatur pengawas Pemilu tahun 2024.
Divisi Hukum, pencegahan, Partisipasi masyarakat dan hubungan masyarakat Panwaslucam Warungkiara Fahrudin menyampaikan, hari ini kita melaksanakan kegiatan pembinaan aparatur Pengawas pemilu.
Adapun narasumber dari unsur Forkopimcam dua orang Yaitu Kapolsek Warungkiara AKP Nandang, kemudian juga Camat Warungkiara H.Pendi Efendi.
Untuk materi yang disampaikan oleh narasumber yaitu, pertama dari Pak Kapolsek menyampaikan terkait tugas wewenang dan kewajiban Pengawas pemilu.
"Selain itu juga beliau mengamanatkan agar menjaga netralitas dengan stakeholder yang ada ditingkat kecamatan dengan harapan bahwa penyelenggaraan pemilu serentak 2024 ini berjalan lancar,"Kata Fahrudin kepada berita ekspos.com Rabu (31/01/24).
Ia mengatakan, pembinaan aparatur Pengawas pemilu untuk menciptakan pemilu di 2024 ini berkualitas dan berintegritas intinya sukses dan menghasilkan pemimpin yang sesuai dengan harapan masyarakat pada umumnya.
"Kemudian untuk materi yang disampaikan oleh Pak Camat terkait netralitas ASN sebagaimana diatur dalam undang-undang Nomor 20 Tahun 2023, pertama yang berkaitan dengan kode etik yang harus dipegang teguh oleh ASN dalam pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2024 karena persoalan netralitas ini menjadi titik sentral pengawasan juga bagi panwaslucam,"Ungkapnya.
Fahrudin menjelaskan, pemahaman-pemahaman terkait aturan-aturan ASN yang termaktub dalam peraturan perundang-undangan ini sangat penting sebagai peningkatan kapasitas bagi pengawas pemilu ditingkat kecamatan Warungkiara.
"Karena juga dalam pengawasan itu tentunya sebagai fokus kita dalam melaksanakan pemilu 2024 ini adalah di pencegahannya, jadi jangan sampai ada indikasi atau juga dugaan ketidak Netralan ASN,"Terangnya.
Ia menuturkan, tahapan sekarang ini kan merupakan titik rawan. Supaya jangan sampai kemudian timbul persoalan terkait ketidak Netralitas dari ASN tersebut.
Sampai saat ini berdasarkan pantauan dan pengawasan kami tidak ditemukan atau belum ditemukan dugaan pelanggaran terkait netralitas itu
"Demikian materi-materi yang disampaikan dari narasumber yang mana Kegiatan ini di ikuti oleh seluruh personil Panwaslucam Warungkiara kemudian juga dari anggota PKD yang jumlahnya 12 orang.
(D/J
BACA JUGA BERITA LAINNYA
Ciptakan Pemilu Damai di 2024, Panwaslucam Warungkiara Gelar Pembinaan Aparatur Pengawas Pemilu
Reviewed by beritaekspos.com
on
Januari 31, 2024
Rating: 5