*Hari Pentahbisan Segera Tiba, Satgas Yonif 310/KK Sibuk Menyambutnya*
PEGUNUNGAN BINTANG, beritaekspos.com ~
Dalam rangka menyambut Hari Pentahbisan, Pos Okbibab Satgas Yonif 310/KK bersama warga bergotong royong lakukan karya bakti di Gereja Katolik Paroki Bintang Timur di Kampung Abmisibil, Distrik Okbibab, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Selasa (9/1/2024).
Demikian disampaikan Dansatgas Yonif 310/KK Letkol Inf Andrik Fachrizal dalam keterangan tertulisnya secara terpisah di Makotis (Markas Komando Taktis) di Distrik Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua.
Dikatakan Dansatgas, kegiatan karya bakti pembersihan lingkungan Gereja Katolik Paroki Bintang Timur ini dilaksanakan sebagai wujud toleransi dan kepedulian prajurit Satgas Pamtas Yonif 310/KK menjelang pelaksanaan Hari Pentahbisan yang akan dilakukan pada pekan ini.
Dijelaskan pula, dalam setiap kegiatan Satgas Pamtas juga lebih difokuskan untuk membantu masyarakat perbatasan di sekitar wilayah binaan masing-masing Pos untuk terciptanya kemanunggalan TNI dengan rakyat.
"Kami akan terus menjalin hubungan dengan masyarakat perbatasan dan menjunjung tinggi toleransi beragama sehingga keharmonisan dapat terus terjalin," tegas Letkol Inf Andrik Fachrizal.
Lanjut dikatakan Dansatgas, karya bakti atau gotong royong tentu akan membawa banyak manfaat, baik untuk diri sendiri maupun lingkungan masyarakat sekitar, dampak yang paling nyata yaitu terbinanya silaturahmi, keakraban, rasa persaudaraan, kekeluargaan serta timbul kerjasama yang baik di tengah masyarakat.
"Selain kepedulian dan wujudkan tempat ibadah yang bersih, kami pun berharap agar warga dapat beribadah dan melakukan kegiatan keagamaan dengan nyaman," tambah Dansatgas.
Diungkapkan pula, gotong royong laksanakan karya bakti ini dilakukan oleh pihaknya yang berada di Pos Okbibab dipimpin langsung oleh Danpos (Komandan Pos) Letda Inf F.S. Sagala dan personil Satgas serta warga Kampung Abmisibil.
Disisi lain, Prater Yulius Uropmabin (43) selaku prater di pastoran Gereja Katolik Paroki Bintang Timur mengucapkan terima kasih kepada Satgas Yonif 310/KK.
"Kami warga Okbibab mengucapkan terima kasih atas kepedulian personil Satgas dalam kegiatan ini. Semoga TNI menjadi pelopor dan pemersatu kami dalam membina kehidupan bermasyarakat,” pungkasnya.
Otentifikasi : Pen Satgas Pamtas Yonif 310/KK.
BACA JUGA BERITA LAINNYA
*Hari Pentahbisan Segera Tiba, Satgas Yonif 310/KK Sibuk Menyambutnya*
Reviewed by beritaekspos.com
on
Januari 09, 2024
Rating: 5