Breaking News

PPK GELAR BIMTEK 1.239 ANGGOTA KPPS TINGKAT KECAMATAN SALAWU



TASIKMALAYA, beritaekspos.com - Susudah melaksanakan tahapan pembentukan kelompok penyelengara pemungutan suara jelang pemilu 14 Pebruari 2024,dan selamat kepada 1.239 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) sudah resmi di lantik.

Bimbingan Teknis (Bimtek)  12 Desa yang berada di Kecamatan Salawu Kabupaten Tasikmalaya hal tersebut sangat penting dilakukan untuk pembekalan terhadap para anggota KPPS  tata cara di Tempat Pemungutan Suara (TPS)dan pembekalan aplikasi sirekap hingga penghitungan suara.

Kegiatan berlangsung di Gedung PGRI untuk Desa Salawu dan Desa Karangmukti dan terakhir di Gedung Olahraga (GOR)Desa Sukarasa dan untuk pesertanya Desa Sukarasa dan Desa Jahiang

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua PPK ,divisi, KPU,Kab.tasikmalaya, Camat Salawu,Kapolsek,Ketua Apdesi,Kepala Desa Sukarasa dan Kepala Desa Jahiang serta para peserta anggota KPPS.selasa (30/1/2024)

Dian Budiman selaku Ketua PPK Kecamatan Salawu mengucapkan,selamat kepada para KPPS yang sudah melaksanakan pelantikan ,semoga semua nya bisa menjalankan  dengan amanah sesuai perundang-undangan yang berlaku dan selamat bekerja.

Tujuan Bimtek KPPS Pemilu 2024 adalah untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada pemilih yang menggunakan hak pilihnya di TPS. Selain itu juga,  saling mengingatkan pemahaman dan kemampuan teknis dalam penyelenggaraan pemungutan, penghitungan suara di TPS.

Alhamdulillah kegiatan Bimtek selama lima hari telah dilaksanakan meskipun harus jemput bola berjalan lancar, bimtek bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada anggota KPPS agar dapat menjalankan tugas pokok tanpa melanggar aturan yang telah ditentukan dan menjalankan tugas  dengan baik di Tempat Pemungutan Suara (TPS) demi terlaksananya Pemilu tahun 2024 nanti,setelah selesai bimtek,nanti ada pemantapan lagi di lokasi tiap Tps. tuturnya

Dian Budiman juga berpesan^agar anggota KPPS mempersiapkan serta mengedepankan tupoksi juga tanggung jawab,kompeten, propesional   dan berkwalitas  dalam penyelenggara Pemilu 2024 khususnya di kecamatan Salawu Kabupaten Tasikmalaya.selamat bekerja semoga berjalan dengan lancar,aman dan sukses tanpa ekses,"
 (Panca yy)

BACA JUGA BERITA LAINNYA