Breaking News

Wujudkan Ketahanan Wilayah Binaan, Babinsa Koramil 0607-08/Cikembar Komsos Bersama Warga Binaan




SUKABUMI, beritaekspos.com - 
Dalam rangka mewujudkan ketahanan wilayah binaan, Serda Eko Wahyudi Babinsa Koramil 0607-08/Cikembar melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di Kampung Cijolang, Desa Parakanlima, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Rabu (24/01/24). 

Serda Eko Wahyudi mengatakan, dalam rangka mewujudkan ketahanan wilayah binaan tentunya harus dilakukan dengan semua komponen masyarakat di wilayah binaan.

"Salah satu upayanya dengan melaksanakan komsos agar Babinsa dapat mengetahui segala perkembangan dan permasalahan yang di hadapi oleh warga binaan,"Kata Serda Wahyudi kepada beritaekspos.com Rabu (24/01/24).

Serda Eko Wahyudi menyampaikan, Kegiatan Komsos bersama warga di wilayah Desa Parakanlima di harapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan membangun kebersamaan antara Babinsa dan warga binaan.

Dalam komsos ini kami menyampaikan himbauan tentang cuaca ekstrim. dimana saat ini sering terjadi hujan pada malam hari dengan durasi cukup lama sehingga di khawatirkan terjadinya bencana.

"Kepada masyarakat tetap waspada dan selalu memberikan informasi apabila ada kejadian ataupun permasalahan agar semua bisa di ketahui,"Pungkasnya. (de).

BACA JUGA BERITA LAINNYA