Breaking News

Dalam Rangka Penyusunan RKPD Tahun 2025, Pemerintah Kecamatan Warungkiara Gelar Musrenbang





SUKABUMI, beritaekspos.com - 
Dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPD) tahun 2025. Pemerintah Kecamatan Warungkiara, Kabupaten Sukabumi, gelar Musrenbang yang dilangsungkan di aula Kecamatan Warungkiara,  pada Senin (05/02/24).

Camat Warungkiara H. Pendi Efendi mengatakan, Alhamdulillah jadwal Musrenbang Kecamatan Warungkiara pada hari ini Senin tanggal 05 Februari 2024 sudah dilaksanakan dengan lancar.

"Untuk usulannya terakomodir semua dan ini tentunya kami melaksanakan musrenbang sesuai dengan amanat Undang-undang Nomor 32 tahun 2024, dimana hari ini merupakan agenda tahunan yang harus dilaksanakan,"Kata H. Pendi kepada beritaekspos.com Senin (05/02/24).

Ia menjelaskan, kegiatan ini dihadiri sesuai undangan dari Kepala Desa, kemudian dari tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan juga tamu undangan lainnya.

"Dalam Musrenbang penyusunan RKPD ini kita prioritaskan lebih ke Infrastruktur. Perbaikan jalan, kemudian PJU dan termasuk irigasi,"Tuturnya.

Untuk pencapaian, Sambungnya, di tahun 2023 kemarin Alhamdulillah untuk yang sudah dilaksanakan sesuai dengan usulan. Namun juga ada yang tertunda karena mengingat anggaran pemerintah Kabupaten Sukabumi belum mencukupi.

"Harapan kami tentunya mudah-mudahan di Kecamatan Warungkiara bisa terealisasi sebagaimana yang di rencanakan sesuai keinginan masyarakat,"Pungkasnya.

 (de).

BACA JUGA BERITA LAINNYA