Breaking News

Satpol PP Kabupaten Garut Tinjau Korban Longsor di Desa Pasirwaru Limbangan.



GARUT, beritaekspos.com - 
Satpol  PP Kabupaten Garut  yang diwakili oleh Navi Muhlis Se selaku kepala seksi bantuan perlindungan masyarakat , juga beberapa anggota satpol PP Kabupaten Garut , melaksanakan  peninjauan ke lokasi bencana tanah longsor dikampung Pasirastana Desa Pasirwaru juga ke lokasi bencana di Desa Limbangan Timur.
 
Kedatangan rombongan satpol PP tersebut dalam upaya mengecek kondisi lokasi tanah serta memberikan edukasi kepada warga terkait situasi dan kondisi saat musim hujan sekarang.

Agus Toto Iskandar S. sy Kasi Trantib Kecamatan Limbangan , Pemerintah Kabupaten Garut turut prihatin atas musibah yang menimpa keluarga   di Desa Pasirwaru maupun Desa Limbangan Timur,kehati hatian dan selalu siap siaga merupakan kunci keselamatan,"  ucap Agus Toto.

 Adapun  rombongan anggota satpol PP Kabupaten yang hadir kelokasi diantaranya, Agus sunandi Sip kasi bina potensi masyarakat, Agus  Toto s sy kasi trantib kecamatan limbangan,adi supriadi anggota satpol PP Limbangan serta 8 orang anggota satpol PP bidang Linmas.

Camat Limbangan Guryansah Sukiran dalam hari yang sama bersama forkopimcam Limbangan menggelar apel bersama  yang di ikuti oleh UPT Damkar UPT, DISHUB serta jajaran Koramil Limbangan , anggota Polsek Limbangan , serta para siswa SMA di Kecamatan Limbangan.

Apel bersama tersebut untuk melaksanakan giat jumsih sekaligus penyampaian wawasan kepada masyarakat terkait  cuaca ekstrim yg terjadi ahir ahir ini( Panca/ yos muhyar)

BACA JUGA BERITA LAINNYA