Home
/
DAERAH
/
Teror Ular Piton Resahkan Warga Cimenteng Sukabumi, Dalam Dua Minggu Warga Berhasil Tangkap 3 Ekor Piton Berukuran Besar
Teror Ular Piton Resahkan Warga Cimenteng Sukabumi, Dalam Dua Minggu Warga Berhasil Tangkap 3 Ekor Piton Berukuran Besar
SUKABUMI, beritaekspos.com -
Penampakan ular piton berukuran besar membuat resah warga di Kampung Cimenteng, RT 01/06 Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (17/03/24).
Nuraeni (40) warga setempat menyampaikan, penampakan ular piton dengan berukuran besar sering terjadi di sekitar pemukiman yang membuat warga disini resah.
"Dalam dua Minggu terakhir ini, sudah tiga ekor ular piton berukuran besar berhasil ditangkap oleh warga dari sekitar pemukiman, bahkan yang pertama itu ularnya masuk kandang ayam milik tetangga,"Kata Nuraeni kepada berita ekspos.com Minggu (17/03/24).
Nuraeni menjelaskan, bahwa dengan adanya penampakan ular di sekitar pemukiman warga disini itu cukup resah dan ketakutan, memang di dekat pemukiman ini ada banyak kebun bambu, di takutkan ular tersebut berasal dari situ.
"Saya dan warga merasa takut, soalnya di belakang rumah itu banyak kebun bambu, takutnya ular dari situ dan masuk pemukiman pada malam hari,"Ungkapnya.
Disini itu,sambung dia, tidak hanya penampakan ular saja, namun penampakan Biawak di sekitar ini juga sering terjadi, bahkan sampai masuk ke dalam rumah.
"Saya takut ular piton yang lainnya masih ada lagi, meski saat ini warga telah berhasil menangkap dalam waktu dua Minggu ada 3 ekor ular piton ,"Pungkasnya. (De).
BACA JUGA BERITA LAINNYA
Teror Ular Piton Resahkan Warga Cimenteng Sukabumi, Dalam Dua Minggu Warga Berhasil Tangkap 3 Ekor Piton Berukuran Besar
Reviewed by beritaekspos.com
on
Maret 17, 2024
Rating: 5