Breaking News

Bahas Prioritas Penggunaan DD 2024, Pemdes Sukamulya Gelar Sosialisasi





SUKABUMI, beritaekspos.com - 
Pemerintah Desa (Pemdes) Sukamulya, Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi, melaksanakan Sosialisasi Prioritas Penggunaan Dana Desa (DD) Tahun 2024.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di aula Balai Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar, dengan dihadiri Sekmat Cikembar, Kepala Desa, Jajaran Perangkat desa, Pendamping desa, BPD, RT/RW, BUMDES, Karang Taruna, dan Tokoh masyarakat. Rabu (08/05/24).

Kepala Desa Sukamulya, Dudun Ibrahim menyampaikan, hari ini kami dari pemerintah desa melaksanakan sosialisasi tentang penggunaan Dana Desa (DD) tahun 2024.

"Adapun yang menjadi pembahasan hari ini, rencana-rencana penggunaan dana Dena Desa tahun 2024,"Kata Dudun kepada beritaekspos.com Rabu (08/05/24).

Sosialisasi ini, sambung Dudun, guna menjaga transparansi anggaran yang masuk ke Desa Sukamulya dan rencana-rencana kedepannya untuk penggunaan Dana Desa di tahun 2024.

"Yang kami harapkan dengan sosialisasi ini, agar para tokoh masyarakat, RT/RW dapat mengetahui regulasi Dana Desa tahun 2024,"Tuturnya.

Dudun berharap, dengan sosialisasi ini, nantinya masyarakat ikut bersama-sama mewujudkan segala program yang di danai oleh Dana Desa.

"Anggaran Dana Desa (DD) 2024, sebagian besar kita masih fokus di infratruktur yang mudah-mudahan nanti pada pelaksanaan dapat berjalan lancar,"Pungkasnya. (De).

BACA JUGA BERITA LAINNYA