Breaking News

DPD Golkar Kota Sukabumi Semangat Kebersamaan Warnai Penyembelihan Hewan Qurban



SUKABUMI, beritaekspos.com -  Pengurus DPD Partai Golkar Kota Sukabumi menggelar penyembelihan hewan kurban di Kediaman Ketua DPD Partai Golkar H. Sriwidagdo Jalan R. Samsudin Cikole Kota Sukabumi Selasa 18 Juni 2024.

Ketua DPD partai Golkar H. Sriwidagdo mengatakan Hewan yang disembelih untuk dikurbankan sebanyak 3 ekor sapi yang akan didistribusikan kepada pengurus Kecamatan ( PK) Pengurus Kelurahan ( PL), "ujarnya kepada Beritaeskpos. com.

"Hari ini kita menyembelih 3 ekor sapi kurban  yang mana satu ekor sapi dari Pak Haji Andri calon kandidat kita wakil walikota atau wali kota yang,  yang kedua itu dari sumbangan dari Fraksi Partai Golkar yang ada di DPRD dan  yang ketiga itu dari DPD Partai Golkar,"terangnya.


Lebih lanjut Sriwidagdo menjelaskan prosesi penyembelihan hewan kurban juga dihadiri pengurus struktural DPD Partai Golkar. 

Masih kata H.Sriwidagdo tujuan digelarnya penyembelihan hewan kurban yakni ingin berbagi dengan sesama yakni teman teman di PK, PL yang ada di Kota Sukabumi, dan keduanya jikalau pun ada sisanya nanti kita akan bagikan kepada masyarakat namun demikian kita akan utamakan dulu teman teman kita dulu yang ada di PK, " jelasnya.

"Saya ulangi daging hewan kurban ini kita distribusikan kepada teman teman yang ada di PK dan jika ada lebih kita bagikan kepada warga yang membutuhkan. 

"Sebagai ucap syukur kita semua menginginkan dengan berkuban ini masyarakat Kota Sukabumi bisa Menjadi lebih baik dan sejahtera.

 "Kami berharap kepada teman-teman semua untuk bisa ikut berpartisipasi dalam pemotongan hewan kurban ini, dengan harapan kedepan agar bisa peduli dan ikut dan bisa  lebih banyak lagi hewan kurban yang dipotong di tahun tahun berikutnya. 

"Kedepannya Insyaallah, Partai Golkar akan memberikan kontribusi yang lebih banyak lagi untuk masyarakat dan untuk anggota dan teman teman baik di PK dan di PL,"pungkasnya.

Senada disampaikan oleh  ketua panitia hewan kurban DPD Partai Golkar Drs, Enceng Sutardi menyampaikan. Dengan adanya  Haji Andri di keluarga besar kami partai Golkar, dan juga doa dari warga masyarakat serta teman teman fraksi, yang berkurban, ini akan menjadi hal positif dan bisa membawa nama baik dan kebesaran partai Golkar kedepan, "katanya.

(Ois) 

BACA JUGA BERITA LAINNYA