Breaking News

Pasangan Maju Mendapat Restu DPP Tinggal Daptar Ke KPU



SUKABUMI, beritaekspos.com - 
Pasangan Maju Muraz Andri Juara sudah mengantongi SK Rekomendasi baik dari DPP Partai Demokrat maupun dari DPP Partai Golkar, secara legalitas pasangan Maju dari partai sudah selesai tidak ada kendala, sabtu 10/8/2024.

Bacalon Wali Kota Sukabumi H.Muraz sesudah menerima SK  Rekomendasi pasangan Bacalon Wali Kota dan wakil Wali Kota Sukabumi menyampaikan, SK Rekomendasi dari DPP Partai Demokrat sudah duluan yaitu hari kamis tanggal 25 juli 2024, sedangkan SK Rekomendasi dari DPP Partai Golkar baru turun kemarin tanggal 8/8/2024," ungkapnya.

Pasangan Maju menurut nya secara legalitas sudah selesai kalau pun mau deklarasi pasangan Maju sudah tidak ada masalah,baik Internal Partai maupun Relawan dengan sudah turun nya SK Rekomendasi dari DPP pusat tentunya mereka sudah punya kepastian tidak harapan sugan jeung sugan," ucapnya.

" Dan sekarang sudah jelas bahwa saya berpasangan dengan pak H.Andri dengan restu dari DPP partai Golkar dan partai Demokrat, tentunya masyarakat demikian kita semua tau partai hari ini diperlukan pencalonan dengan minimal 20 persen, sudah terpenuhi.

Lebih lanjut dia mengatakan Pilkada tentunya dengan pemilu legislatif lebih melihat ke figur dan kinerja dari pasangan calon menurut nya saya pernah jadi Wali Kota Sukabumi dan sekarang masih menjabat DPR -RI  sebentar lagi mau mengundurkan diri karena pilkada.

Pak Andri sudah jelas pigur nya mantan Wakil Wali Kota Sukabumi periode 2019 - 2024, dan seorang pengusaha dan sekarang pa Andri maju lagi sebagai wakil Wali Kota, pengusaha sangat di perlukan bagaimana kita menyongsong kedepannya kalau Bocimi sudah selesai Bocoran dari pemerintah pusat insyaallah lebaran tahun 2025 tol Bocimi sudah bisa di pergunakan.

"Jadi sudah jelas kalau sudah selesai jalan tol Bocimi paling lama nanti ke Jakarta  Sukabumi bisa kurang dari 2 jam,dan nantinya mudah mudahan ada investor yang mau masuk ke Kota Sukabumi dan Kita harus bisa mempersiapkan dari sekarang.

Untuk penambahan koalisi partai menurut nya sudah ada, seperti partai non parlemen kemarin yang merapat seperti PSI, partai Prima, PPKN, dan partai yg ber parlemen sudah ada yang merapat tapi sampai sekarang belum selesai komunikasi nya, mudah mudahan ada yang mau bergabung lagi dengan pasangan Maju.

BACA JUGA BERITA LAINNYA