Breaking News

PJ Bantah Dihari Milad MUI Ke 49, Beberkan Kunjungan DPR RI, Murni Tidak Ada Penyimpangan



SUKABUMI, beritaekspos.com - 
PJ Wali kota Sukabumi Kusmana Hartadji menghadiri acara hari milad MUI ke 49, selain di hadiri PJ Wali Kota turut hadir Forkopimda, anggota DPR - RI,H. Mohammad Muraz Ormas Islam dari Muhammadiyah, persis,  MUI Kecamatan tokoh agama, tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya.Kamis 01 Agustus 2024

PJ Wali kota Sukabumi Kusmana Hartadji mengatakan, pesan dari Pemerintah Daerah  tetap terjaga kekompakan apalagi MUI tadi sudah dibacakan sejarahnya begitu sangat luar biasa membangun kota Sukabumi.

"Termasuk juga yang terakhir tadi saya sampaikan agar juga menjaga kondusifitas kekompakan yang selama ini berjalan di MUI, dengan MUI bukan bawahan bukan atasan. Tetapi itulah mitra terutama untuk menjaga kerukunan umat, Alhamdulillah apa yang kita lakukan terkait dengan syariah Islam dan sebagainya, kalau kita bingung bertanya sebetulnya apa yang harus dilakukan sesuai dengan keputusan majelis ulama Indonesia," ungkap Kusmana.

Kusmana juga membeberkan, termasuk dalam Netralitas saya sampaikan tadi, Untuk road show saya kan sudah menjawab ke yang bersangkutan Alhamdulillah untuk yang ke lapangan tidak akan dilanjutkan tapi kalau untuk melaksanakan tugas sebagai anggota DPR. saya juga memberikan tugas kepada beberapa OPD untuk hadir di RSUD, karena yang bersangkutan masih aktif anggota DPR RI.


"Alhamdulillah beliau juga menyadari kalau memang tidak akan melanjutkan kunjungan ke yang lainnya, karena takut diindikasikan sosialisasi ini akan berdampak negatif.  Tentu hasil  komunikasi saya dan sudah ada arahan dari kementerian dalam Negeri, dan juga  sepanjang memang tugas pokok yang memang dilakukan beliau itu tidak masalah.


Dalam  hal ini kata beliau malah menyarankan juga agar ada inspektur dihadirkan untuk mengawasi langkah-langkah yang dilakukan di sini, jad untuk acara besok di RSUD itu murni. adalah kunjungan beliau sebagai DPR RI karena didampingi juga oleh badan kepegawaian Negara.,"tandas Kusmana Hartadji.

Jurnalis: (Ronald A) 

BACA JUGA BERITA LAINNYA