Breaking News

Bahas Usulan Pembangunan di Tahun 2025, Pemdes Kertaraharja Gelar Musdes




SUKABUMI," BERITAEKSPOS.COM - 

Pemerintah Desa (Pemdes) Kertaraharja bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) menggelar kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) pembahasan dan penetapan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun 2025.

Kegiatan Musdes penetapan RKPDes digelar di gedung aula balai Desa Kertaraharja, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, pada Selasa (29/10/24).

Hadir dalam kegiatan Musdes, Camat Cikembar, Kepala Desa Kertaraharja, Ketua BPD bersama Anggotanya, para perangkat desa, Babinsa, RT/RW, tokoh masyarakat dan karang taruna.

Kepala Desa Kertaraharja, Yati Nurhayati menyampaikan, Alhamdulillah, setelah berjalannya dari musdus lanjut hari ini Musdes membahas rencana pembangunan di tahun 2025.

"Mudah-mudahan semua usulan di Musdes ini bisa terserap semua berdasarkan kebutuhan masyarakat di tahun 2025 nanti,"kata Yati kepada beritaekspos.com Selasa (29/10/24).

Ia menjelaskan bahwa berdasarkan hasil Musdes ada beberapa tambahan di bidang pembangunan infrastruktur termasuk anggarannya juga meningkat.

Kalau usulan pembangunan, mungkin ada beberapa titik dari setiap Kedusunan yang sudah di usulkan dan di prioritaskan melalui hasil musdus dan Musdes.

"Harapan kami kedepan, masyarakat bisa sejahtera dengan adanya anggaran dan pembangunan di setiap wilayah sehingga akses masyarakat  menjadi mudah terutama akses pendidikan, kesehatan dan ekonomi menjadi lancar,"Pungkasnya.


(De)

BACA JUGA BERITA LAINNYA