Breaking News

POLSEK CIAWI CEK TKP TERKAIT KEJADIAN KEBAKARAN RUMAH WARGA DI DESA CIBEDUG




BOGOR," BERITAEKSPOS.COM - 
Senin tanggal 21 Oktober 2024 sekitar jam 03.45 Wib di Kp. Ciaul Rt. 002/006 Desa. Cibedug Kec. Ciawi Kab. Bogor Telah terjadi Kebakaran Diduga Akibat dari Konsleting Listrik.

Kapolsek Ciawi Kompol Agus Hidayat,.SH menjelaskan bahwa benar terjadi kebakaran rumah warga Rumah milik Sdri. NENTI (Mak Enen), Kp. Ciaul Rt. 002/006 Desa. Cibedug Kec. Ciawi Kab. Bogor. Pada hari Senin, tanggal 21 Oktober 2024 sekitar jam 02.30 WIB.

Dijelaskan bahwa Pada hari Senin tanggal 21 Oktober 2024 diketahui sekira jam 02.30 WIB, di Kp. Ciaul Rt. 002/006 Desa. Cibedug Kec. Ciawi Kab. Bogor telah terjadi kebakaran Rumah Warga, awal mula Kejadian Korban beserta Keluarga sedang beristirahat (tidur), tiba tiba Sdri. NENTI (Mak Enen) terbangun dan melihat atap rumah miliknya sudah terbakar, kemudian Sdri. NENTI (Mak Enen)  membangunkan Keluarga'nya yang sedang tertidur, untuk menyelamatkan diri keluar rumah, lalu api yang membakar rumah Sdri. NENTI (Mak Enen) tersebut semakin membesar dan warga berhamburan untuk membantu memadamkan api, kemudian pada Pukul 03.00 WIB warga menghubungi pemadam kebakaran wilayah Ciawi tidak lama kemudian dari pihak Pemadam dan Kepolisian Polsek Ciawi datang ke TKP. Penyebab Kebakaran diduga akibat Konsleting Listrik, dengan adanya kejadian tersebut korban mengalami kerugian materi senilai Rp. 30.000.000.- (tiga puluh juta rupiah).

Hasil Olah TKP Pihak Kepolisian Diduga sumber kebakaran diperkirakan akibat adanya Konsleting Listrik pada NCB meteran Listrik. 

Korban pemilik rumah yang terbakar didapatti data Pihak Kepolisian yaitu 
1. Nama : NENTI 
Umur : 75 Tahun 
Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga
Alamat : Kp. Ciaul Rt. 002/006 Desa. Cibedug Kec. Ciawi Kab. Bogor. 
2. Adapun Kerugian Materil diperkirakan kurang lebih 30.000.000,- (Tiga Puluh juta Rupiah). 

Para saksi - saksi yang sudah diminta keterangan Pihak Kepolisian diantaranya :
1. Nama : ASEP 
Umur : 27 Tahun
Jenis kelamin : Laki-laki
Alamat : Kp. Ciaul Rt. 002/006 Desa. Cibedug Kec. Ciawi Kab. Bogor
2. Nama : KOSIH 
Umur : 50 Tahun
Jenis kelamin : Laki-laki
Alamat : Kp. Ciaul Rt. 002/006 Desa. Cibedug Kec. Ciawi Kab. Bogor 

Sampai berita ini diturunkan api sudah padam oleh unit Damkar Ciawi dan pelaksanaan evakuasi sisa sisa barang yang masih bisa di amankan di gunakan masih berlangsung untuk pembersihan pihak korban dibantu pihak Kepolisian, Instansi terkait juga warga setempat situasi aman kondusif.

(Adit) 

BACA JUGA BERITA LAINNYA