Breaking News

PROGRAM PISEW 2024 di Desa Pasirwaru Berjalan Sesuai Rencana



GARUT, BERITAEKSPOS.COM - 
Pemerintah melalui kementrian PUPR kembali menggelontorkan program pembangunan infrastuktur ekonomi wilayah ( PISEW ) tahun 2024, Dimana sejumlah 738  lokasi telah siap untuk menerima program tersebut.

Desa Pasirwaru Kecamatan Balubur Limbangan Kabupaten Garut Jawa Barat, merupakan salah satu Desa yang menerima program tersebut.
Jalan Desa  sepanjang 320 meter dan lebar 2,5 meter merupakan sasaran diprogram tersebut dimana pengerjaan jalan tersebut melibatkan warga setempat, jalan kampung pojok merupakan jalan penghubung dengan desa cijolang yang juga menerima program PISEW dimana jalan sepanjang 380 meter saat ini tengah dikerjakan.

Ita Suherman S.Pdi  selaku Kepala Desa Pasirwaru saat berada di lokasi sabtu 12 oktober 2024  menyebutkan bahwa jalan yang tengah dibangun tersebut merupakan jalan penghubung antara desa pasirwaru dengan desa cijolang, diharapkan dengan dibangunya jalan tersebut akan menambah dan memudahkan kegiatan perekomian warga khususnya warga desa pasirwaru ucapnya.

Sementara mewakili masyarakat Aa sopyan selaku anggota BPD Pasirwaru mengungkapkan bahwa dengan dana sebesar Rp 250 000 000 warga siap untuk menyelsaikan program PISEW  tepat waktu ucap Aa sopyan,

Seperti diketahui bahwa dana program PISEW untuk dua Desa berjumlah  Rp500 000 000.


( yos muhyar)

BACA JUGA BERITA LAINNYA