Breaking News

Sambut Hari Sumpah Pemuda ke-96, Pemdes Tanjungsari Gandeng Para Pemuda Gelar Lomba Lintas Alam



SUKABUMI," BERITAEKSPOS.COM - 

Dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024, Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjungsari Kecamatan Jampang Tengah Kabupaten Sukabumi, gelar lomba lintas alam. 

Lomba lintas alam akan digelar pada Sabtu 26 Oktober 2024 dan di ikuti ratusan peserta yang terdiri dari  warga masyarakat Desa Tanjungsari.

Kegiatan tersebut diawali star dari lapangan bola Desa Tanjungsari dan menempuh jarak 12 kilo meter dengan melewati rute yang cukup menantang.

Kepala Desa Tanjungsari Dillah Hablillah menyampaikan, kami pemerintah desa Tanjungsari mengadakan lomba lintas alam dalam rangka menyambut hari Sumpah Pemuda ke-96.

"Tujuan dari kegiatan ini selain dalam rangka menyambut hari sumpah pemuda juga untuk mengenalkan potensi wisata yang ada di wilayah Desa Tanjungsari,"kata Dillah kepada berutaekspos.com Kamis (24/10/24).

Ia mengatakan, kegiatan ini banyak mendapat dukungan dan support dari berbagai kalangan bahkan dari belasan perusahaan yang mendukung kegiatan yang digagas pemerintah desa ini.

Sejak pemerintahan di massa saya, kata Dillah, ini baru pertama kali diadakan dan ternyata disambut antusias warga bahkan yang mendapat mencapai ratusan orang dari berbagai kalangan.

"Insya Allah kegiatan ini akan menjadi agenda rutin pemerintah desa dengan menggandeng lembaga dan kepemudaan,"Pungkasnya.

Sementara itu ketua Panitia, Aris Sulaeman  mengungkapkan, pertama, kegiatan ini untuk mengingat semangat juang dan mengisi hasil perjuangan yang terdahulu.

"Selanjutnya untuk mempererat tali kekeluargaan persaudaraan antar warga masyarakat Desa Tanjungsari,"ungkap Aris Kamis (24/10/24).

Lanjut kata Aris, yang paling kita harapkan dengan kegiatan ini, disini kan banyak destinasi wisata yang begitu bagus, seperti Curug, Goa goa dan kita akan memperkenalkan itu lewat lomba lintas alam.

"Lomba lintas alam ini dalam rangka memperingati hari sumpah Pemuda dan nanti para peserta akan melintasi beberapa destinasi wisata yang tentunya mereka pasti meng upload upload kegiatan ini supaya destinasi wisata itu bisa diketahui oleh orang banyak lewat media sosial."cetusnya.

Kenapa kegiatan ini dilaksanakan, sambung Aris, karena warga disini itu sangat antusias dan selalu eksis dalam segala kegiatan khususnya yang berkaitan dengan alam.

"Kami berharap dengan kegiatan ini, masyarakat desa tanjungsari akan lebih peduli terhadap alam disekitarnya, merawat dan menjaga kelestariannya dan bisa memanfaatkan potensi wisata sebagai wujud kepedulian terhadap alam."Pungkasnya.


(De)

BACA JUGA BERITA LAINNYA