Breaking News

Desi Susilawati DPRD Provinsi Jabar Peresmian dan Deklarasi Poros Peduli Kota Sukabumi di Rinjani







SUKABUMI, beritaeskpos.com - 
Bertempat di Rumah Makan Rinjani. Jalan Sarasa No 77, Babakan, Kecamatan Cibeureum Kota Sukabumi. Berlangsung Peresmian dan Deklarasi Poros Peduli Kota Sukabumi, sabtu,8/2/ 2025.

Dengan mengusung tema "Nyanghulu ka Hukum Nunjang ka Nagara Mipakat ka Balarea Sawargi Sabeungkeutan".

Hadir dalam acara tersebut, 
 Hj. Dessy Susilawaty, S.Pd.I Anggota DPRD Provinsi Jabar Davil V Ko-Kab Sukabumi,Asri Ferdiansyah, S.Ag, M.Pd Ketua Tim Balati Ketua Pelaksana Risa Saepul Alam Sertu Asep Kurniawan Danpos Cibeureum Serda Nurhadi Wibowo Babinsa, Burhanudin S.IP, M. AP Lurah Babakan, Brigadir Lucky Babinkamtibmas, Anw9ar Bendahara DPK KNPI Cibeureum, Khoerudin Wakil Ketua Karang Taruna Kecamatan Cibeureum). 

Anggota DPRD provinsi jabar dari fraksi partai PAN Desi Susilawati mengatakan, alhamdulillah hari ini poros peduli Sukabumi resmi dideklarasikan dan alhamdulillah teman-teman dari Forkompimcam Cibeureum sudah turut hadir semoga poros yang di deklarasikan bermanfaat buat kita semua Khususnya buat Masyarakat. 

tadi sudah disampaikan oleh Bapak Pembina ini adalah salah satu wadah yang kita buat untuk membantu masyarakat khususnya masyarakat yang ada di kota/ Kabupaten Sukabumi. Saya ingatkan kepada teman- teman semua, satu poin penting yang menjadi pengurus poros Sukabumi harus Sinergi dengan pemerintah. 

Dengan organisasi ini diharapkan dapat membantu dalam melaksanakan program-program saya (Hj. Dessy Susilawati) sesuai dengan program yang telah ditetapkan.

Berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud, perlu mendirikan dan menetapkan Organisai kemasyaraktan yang sifat nya garis komando ada di Pembina dan oraganisasi merupakan pelaksanaan dan mengembangkan program.

Selain Forkopimcam Ciberem Alhamdulillah hadir teman-teman KNPI, teman dari karang taruna, Untuk itu kita harus menjadi sahabat, dan harus selalu bersinergi dengan organisasi yg sudah ada. 



.

Ditempat yang sama Ketua Poros peduli Kota Sukabumi Risa Saipul Alam menyampaikan yang paling saya tekankan dalam organisasi ini adalah saya meminta kekompakan ketika ada perselisihan atau ketika ada permasalahan, maka kita memberikan penyelesaian secara bermusyawarah serta jangan lupa visi misi kita, yaitu untuk mewarnai Kota dan Kabupaten Sukabumi. 

Lanjut dia untuk apa Poros Peduli Sukabumi hadir, yaitu sebagai organisasi baru, sebagai wadah komunitas baru, untuk menampung aspirasi dari masyarakat kota/ Kabupaten Sukabumi dari berbagai elemen Masyarakat. khususnya di bidang sosial, bidang pendidikan, bidang kesejahteraan dan bidang edukasi pelatihan terhadap masyarakat kota dan kabupaten Sukabumi. 

Setelah deklarasi ini menurut nya akan ada acara selanjutnya jadi jangan sampai setelah deklarasi kita Stagnan di sini, jalan di tempat. saya harapkan setelah dibentuk lamanya seminggu dari sekarang kita adakan musyawarah untuk rapat kerja kita satu tahun sampai 5 tahun ke depan. 

Saya harapkan setelah deklarasi, dan dibentuk kita bekerja. legalitas kita sudah ada, saya harapkan kedepannya kita bisa berjalan, dan bisa bekerja sesuai aturan dan ruang yang sudah ditetapkan. Poros ini kita bentuk, agar cita-cita kita bersama bisa tercapai apalagi didukung oleh ibu Dessy Susilawaty kebetulan sebagai pembina dalam poros peduli Sukabumi. walaupun tidak tercantum dalam struktur kepengurusan, " ucapnya. 

Senada di sampaikan oleh Asri Ferdiansyah, S.Ag, M.Pd. saya sebagai pembina sekaligus jadi deklarator. dan saya ucapkan terima kasih kapada Bu Dessy, beliau adalah anggota dewan Provinsi Jawa Barat. maka untuk legalitasnya untuk tidak dipublikasikan, di SK jadi beliau hanya sebagai penasehat saja

Poros Peduli Sukabumi wilayah pergerakannya di kota/Kabupaten Sukabumi. maka pergerakannya kota kabupaten dan nanti akan terbentuk wilayah per Kecamatan dan kelurahan. 

Tujuh kecamatan yang berada di kota Sukabumi, sudah siap untuk membentuk pengurus kecamatan dan kelurahan ditambah lagi dari Kabupaten. Termasuk Sukaraja yang lainnya menyusul, seperti daerah pajangan ,Pelabuhan Ratu.  

Kasitrantib kecamatan Ciberem Kurnia mewakili Camat Ciberem menambahkan, pertama saya mengucapkan selamat kepada ketua Poros peduli Kota Sukabumi beserta jajaran pengurus, semoga kedepan bisa bersinergi dengan dengan Forkopimcam ciberem dan OKP yang sudah ada di Kecamatan Ciberem, berharap jaga Netralitas mari bersama sama membangun Cibeureum khusus nya, umum nya membangun Kota Sukabumi," pungkasnya.

OIS
BACA JUGA BERITA LAINNYA