SMA Negeri 1 Cikampek Gelar Isra Mi'raj Dengan Tema Menjadikan Shalat Sebagai Pondasi Utama Spiritualitas dan Belajar Berprestasi
KARAWANG," BERITAEKSPOS.COM -
SMA Negeri 1 Cikampek Kabupaten Karawang melaksanakan kegiatan Isra Mi'raj, kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi SMAN 1 Cikampek, hadir juga Guru dan jajaran staf mengikuti kegiatan Isra Miraj ini.
Kegiatan Isra Miraj dengan tema (Menjadikan Shalat Sebagai Pondasi Utama Spiritualitas dan Belajar Berprestasi). Jum'at 07/02/2025
Menurut Sirojudin Munir sebagai sekretaris panitia mengatakan, Acara peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, merupakan program tahunan dalam rangka penguatan karakter profil belajar Pancasila yang mana dengan tema menjadikan shalat sebagai pondasi utama spiritualitas dan belajar berprestasi artinya setiap siswa diharapkan bisa mengambil hikmah dari kegiatan peringatan Isra Mi'raj ini.
"yang bisa diaplikasikan di realisasikan dalam kehidupan sehari-hari dengan cara rajin beribadah shalatnya dan tentunya ibadah-ibadah yang lainnya juga ditingkatkan
Sirojudin Munir juga mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan setiap tahunnya, dan ini suatu hal yang baik dilaksanakan demi kemaslahatan jadi harus sesuai antara ilmu pengetahuan seimbang dengan iman dan taqwa.
"salah satu untuk menguatkan keimanan dan ketakwaan ini berjalan juga dengan penguatan karakter profil pelajar Pancasila dimensi yang pertama yaitu keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, dan ber'akhlak mulia. Ucapnya
Sirojudin Munir juga berharap dari kegiatan ini mudah-mudahan siswa khususnya warga SMAN 1 Cikampek bisa mengambil hikmah dari peristiwa-peristiwa yang mana pada poin intinya dari peristiwa itu adalah diperintahkannya ibadah shalat lima waktu.Ujarnya
" jadi diharapkan semuanya warga SMAN 1 Cikampek bisa melaksanakan ibadah shalat lima waktu tersebut dengan sebaik-baiknya Karena kalau shalat yang sudah baik maka insya Allah akan baik amal-amal ibadah yang lainnya. Harapnya
Jurnalis ; (Jajang S)