Breaking News

Hadiri Pelantikan PGRI, Dewan Pembina Dessy Susilawati Berharap Pemda Lebih Perhatikan Guru Honorer







SUKABUMI, beritaekspos .com
Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan mewarnai acara Halal Bihalal sekaligus pelantikan pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Sukabumi, Salah satu momen penting dalam acara tersebut adalah pelantikan Dewan Pembina PGRI Kota Sukabumi,
memberikan penuh harapan untuk kemajuan dunia pendidikan di Kota Sukabumi.rabu(23/4/2025). 

Dewan Pembina PGRI Kota Sukabumi Hj, Dessy Susilawati "Alhamdulillah, pada hari ini saya bisa ikut serta dalam kegiatan Halal Bihalal dan pelantikan pengurus PGRI Kota Sukabumi. Saya merasa bersyukur karena saat ini dipercaya sebagai Dewan Pembina PGRI dan juga dilantik secara resmi," ungkapnya.

Dalam acara pelantikan PGRI tadi,menurut Hj Dessy. Wali Kota Sukabumi memberikan dukungan penuh terhadap peran PGRI dalam membangun dunia pendidikan, khususnya di wilayah Kota Sukabumi. Dan Wali Kota juga menyampaikan komitmennya untuk terus bersinergi dengan pengurus PGRI, termasuk dalam mencari solusi bagi kesejahteraan para guru honorer.

Disebutkan bahwa sebelumnya, para pengurus PGRI Kota Sukabumi juga telah bersilaturahmi langsung dengan Wali Kota guna menyampaikan berbagai aspirasi, terutama terkait kondisi guru honorer yang masih memprihatinkan
Sampai saat sekarang," tuturnya. 

Sebagai Dewan Pembina sekaligus warga Kota Sukabumi yang peduli terhadap dunia pendidikan, ia menyampaikan harapan agar pemerintah kota memberikan perhatian lebih terhadap nasib guru honorer.

"Harapan saya sebagai masyarakat Kota Sukabumi, khususnya bagi para pendidik, pemerintah bisa lebih memperhatikan keberadaan guru-guru honorer. Saya mendengar, masih banyak guru yang hanya menerima gaji 100 hingga 200 ribu rupiah per bulan, bahkan di bawah 500 ribu. Dengan kondisi ekonomi saat ini, tentu sangat sulit bagi mereka untuk mencukupi kebutuhan hidup," tegasnya.

Ois
BACA JUGA BERITA LAINNYA