Breaking News

PWI Jabar Konsisten Jaga Independensi dan Soliditas Organisasi







BANDUNG -beritaekspos.com – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Barat menegaskan sikap untuk tetap menjaga independensi dan soliditas organisasi di tengah dinamika yang terjadi di tingkat pusat. Sikap ini ditegaskan dalam forum silaturahmi dan konsolidasi bersama pengurus serta ketua PWI kabupaten/kota se-Jawa Barat di Aula PWI Jabar, Sabtu kemarin (12/4/2025).

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua PWI Jabar Hilman Hidayat, jajaran pengurus harian, penasehat organisasi, serta lebih dari 20 ketua PWI daerah beserta sekretaris dan bendahara masing-masing.

Dalam pernyataan sikap bersama, para peserta menyepakati tujuh poin penting, di antaranya komitmen untuk menjaga kekompakan organisasi, menolak intervensi dari pihak eksternal, serta mendukung penuh hasil keputusan internal organisasi yang telah ditetapkan sebelumnya.

“Kami berdiri tegak atas dasar keputusan bersama yang telah kami ambil. Tidak ada ruang untuk intervensi dari luar terhadap roda organisasi di Jawa Barat,” ujar Hilman.

Ia juga mengimbau agar seluruh anggota PWI di daerah tetap fokus menjalankan kegiatan jurnalistik dan program-program organisasi sebagaimana mestinya.

Selain itu, forum juga sepakat agar ada langkah tegas terhadap anggota yang dinilai tidak sejalan dengan keputusan organisasi. Usulan ini disampaikan oleh Ketua PWI Kabupaten Karawang, Nila Kusuma, yang didukung oleh seluruh peserta rapat.

“Organisasi ini harus punya wibawa. Jika ada anggota yang tidak mematuhi aturan internal, harus ada tindakan sesuai mekanisme,” tegas Nila.

Hilman pun menyambut baik usulan tersebut dan meminta seluruh daerah untuk melaporkan jika ada pelanggaran, agar dapat ditindaklanjuti sesuai dengan ketentuan yang berlaku.



Penulis:
Nald
BACA JUGA BERITA LAINNYA